Cara Ganti Kata Sandi Mobile Legend - Mobile legend atau yang biasa disingkat ML adalah game bergenre moba yang dimainkan pada perangkat mobile yang pada saat ini sedang booming dan tenar, banyak sekali para pemain game yang bermain game ini pada saat ini. Dikarenakan game ini mempunyai keasikan dan keseruan dalam bermain, terlebih jika kita bermain bersama teman kita. Bahkan beberapa pemain COC pindah ke game ini untuk memainkannya.
Mobile legend masuk ke daftar game mobile android dan iphone terbaik saat ini dikarenakan banyak penggunanya saat ini. Wajar saja hal itu, pasti kalian akan melihat dimana mana orang memainkan game ini, karena game ini saat ini memang lagi tenar.
Dalam bermain game mobile legend kita bisa menyimpan akun kita kedalam beberapa social media yang disediakan oleh game mobile legend, diataranya adalah melalui facebook dan google.
Nah banyak orang yang ingin mencoba mengganti password dikarenakan mempunyai beberapa tujuan, seperti menjual akun kita tentu harus mengganti passwordnya biar pembeli mempunyai password yang baru. Selain itu akun mobile legend kalian sudah kena hack yang dapat dimainkan oleh orang lain, jadi amat sangat disayangkan jika tidak diganti password mobile legend.
Untuk mengganti kata sandi mobile legend tersebut sebenarnya cukup mudah, kita hanya perlu mengganti password dari akun media social yang kita bind atau kita sangkutkan kedalam mobile legend.
Cara Mengganti Password Mobile Legend
Untuk dapat mengganti password mobile legend anda harus mengecek dimana akun game mobile anda bind atau anda sangkutkan. Berikut cara untuk melihat akun mana yang anda bind.
Cara Melihat Akun Yang di Bind
- Buka game mobile legend dari hp android anda.
- Klik gambar profile anda.
- Klik account.
- Lihat dipengaturan akun tersebut, jika anda sudah bind di google play games berarti anda harus mengganti password google, jika facebook berarti anda harus mengganti akun facebook.
Cara Mengganti Password Google Mobile Legend
Jika akun mobile legend anda di bind ke dalam akun google anda cukup mengganti password akun google anda.
- Silahkan agan login acount google anda disini.
- Klik login ke google.
- Selanjutnya klik terakhir dilihat.
- Anda akan dipindahkan kehalaman masuk akun google anda, silahkan masukan kata sandi lama anda.
- Langkah terakhir masukan kata sandi baru anda beserta konfirmasinya, disarankan anda membuat kata sandi baru yang unik agar tidak bisa diketahui orang lain.
Nah itu adalah cara mengganti password akun google mobile legend anda, sangat mudah bukan. Sekarang akun anda sudah aman kembali. Namun jika anda juga bind akun kedalam facebook sebaiknya anda ganti password facebook juga. Berikut cara ganti password facebook mobile legend.
Cara Mengganti Password Facebook Mobile Legend
- Silahkan buka website facebook.com lalu login menggunakan akun yang dipakai di mobile legend.
- Klik menu di pojok kanan atas.
- Lalu scrol kebawah dan klik pengaturan akun.
- Klik keamanan dan masuk
- Klik ganti kata sandi
- Terakhir masukan kata sandi anda yang baru.
- Selesai, diharapkan juga untuk mencegah hal yang tidak diinginkan anda harus memasukan kata sandi baru yang cukup rumit agar tidak mudah diketahui orang lain.
Cara Ganti Password VK Mobile Legends
- Buka website vk disini, lalu login.
- Klik profil anda lalu klik setting.
- Klik change pada bariis password.
- Masukan password lama, password baru dan konfirmasi password baru anda, klik change password.
- Selesai, password baru mobile legends vk anda telah diganti.
Penutup
Jadi itu adalah cara cara mengganti kata sandi Mobile legend anda. Sangat mudah bukan untuk menggantinya. Sekarang anda menjadikan keamanan akun mobile legend anda menjadi lebih baik. Selain itu anda juga bisa menjualnya dengan mengetahui cara mengganti password akun mobile legend.
EmoticonEmoticon