Jumat, 23 Juni 2017

Cara Mendapatkan Bitcoin Dengan Mudah

cara mendapatkan bitcoin dengan mudah


Saat ini terdapat banyak cara untuk melakukan pembayaran transaksi, namun baru baru ini hadir sebuah media yang digunakan untuk melakukan transaksi, yaitu Bitcoin. Bitcoin saat ini sudah dijadikan media transaksi yang sah pada beberapa negara seperti halnya menggunakan mata uang lainnya, dengan itu harga bitcoin saat ini sangatlah meningkat secara drastis. Dengan itu anda harus mengetahui cara mendapatkan bitcoin ini agar anda bisa memilikinya.

Bitcoin adalah sebuah mata uang yang berbentuk elektronik yang diluncurkan pertama pada tahun 2009 dan dibuat oleh pria asal Jepang Satosi Nakamoto. Pada awal peluncurannya 1 bitcoin dihargai 0.3 dolar atau setara Rp 3.000. Namun pada saat ini 1 bitcoin bisa mencapai angka 1000 dolar atau setara dengan Rp 10.000.000 lebih. Dengan meningkatnya harga bitcoin secara drastis kita dituntut juga untuk mengetahui berbagai macam hal mengenai bitcoin agar kita tidak tertinggal oleh perkembangan teknologi.

Banyak orang bertanya, 'Bagaimana mendapatkan bitcoin?'. Banyak cara yang bisa digunakan untuk mendapatkan mata uang bitcoin ini. Cara termudah dan tercepat adalah dengan membeli bitcoins secara instan dengan menggunakan kartu kredit atau kartu debit adalah melalui Indacoin.

Namun sebelum anda menggunakan mata uang bitcoin ini, sebaiknya anda memahami cara kerja bitcoin ini.

1. Fakta Tentang Bitcoin

Sebelum anda mulai untuk menggunakan Bitcoin, ada beberapa hal yang perlu anda ketahui untuk menggunakannya dengan aman dan menghindari terjebak atau keliru pada suatu saat nanti.

Pertama, Bitcoin tidak ada yang palsu dan juga tidak bisa digandakan.

Kedua, Anda bisa menggunakannya untuk mengirim atau menerima bitcoin dengan siapa saja, dimanapun di dunia, dengan biaya yang sangat rendah. Pembayaran bitcoin tidak mungkin untuk diblokir, dan uang bitcoin tidak bisa dibekukan oleh siapapun.

Ketiga, Anda bisa langsung mengakses bitcoin anda untuk keperluan sendiri tanpa melalui pihak ketiga seperti Bank atau Paypal.

Keempat, Jika anda sudah melakukan transaksi, bitcoin anda tidak bisa dikembalikan, jadi lakukan transaksi dengan orang atau perusahaan yang terpercaya.

Kelima Agar berlaku, transaksi Bitcoin harus dikonfirmasi setidaknya satu kali tapi lebih disukai 6x kali sebelum hal itu terjadi dan menjadi tidak dapat diubah lagi.

Keenam, Bitcoin tidak anonim tapi ada yang berjatuhan. Semua transaksi Bitcoin disimpan secara publik dan permanen di jaringan, yang berarti setiap orang dapat melihat saldo dan transaksi dari alamat Bitcoin manapun.

Ketujuh, Anda bisa mendapatkan bitcoin dengan melakukan transaksi sebagai pembayaran barang dan jasa atau dengan membelinya dari teman atau seseorang yang berada di dekat anda. Anda juga bisa membelinya langsung dari rekening bank anda.

Kedelapan, ada semakin banyak layanan dan pedagang yang menerima Bitcoin di seluruh dunia. Anda dapat menggunakan Bitcoin untuk membayar transaksi yang sudah menerima pembayaran.

Kesembilan, Nilai mata uang bitcoin sangat sensitif naik turun. 

2. Cara Kerja Bitcoin

Cara kerja bitcoin tidaklah sulit apabila sudah mengetahui beberapa hal tentang bitcoin, berikut anda harus pahami beberapa hal dalam bitcoin.

Sebelumnya anda disini pahami dulu tempat penyimpanan bitcoin. Seperti pada mata uang biasa seperti dolar, euro dan rupiah untuk menyimpan uang tersebut kita bisa menaruhnya di media dompet / kantung celana dll. Namun berbeda dengan bitcoin, kita tidak bisa menyimpan uang tersebut di media penyimpanan pada uang biasa. Untuk menyimpan bitcoin terdapa sebuah media penyimpanan untuk bitcoin yang bernama Walet, jadi walet inilah yang digunakan sebagai penyimpanan bitcoin anda di elektronik. Walet bitcoin ini berbentuk file yang bisa kalian pindah pindahkan pada komputer atau handpone anda.

Bitcoin wallet mempunyai 3 jenis yang berbeda yaitu, web wallet, mobile wallet, software walet. Semuanya mempunyai arti sama yaitu sebagai media penyimpanan bitcoin anda. Naun dari beberapa mempunyai kekuranga dan kelebihan yang berbeda namun pada pembahasan disini, kami banyak menyindir menggunakan web wallet.

Ketika anda sudah mempunyai walet bitcoin, anda mempunyai nama atau alamat atau identitas yang biasa disebut dengan Bitcoin Adress. Bitcoin Adress ini seperti pada nomor di kartu sim anda, apabila anda ingin mengirim pesan anda diharuskan mengetik nomor tujuan anda. begitu juga dengan bitcoin adress ini, apabila anda ingin melakukan pengiriman bitcoin anda harus mengetahui bitcoin adress yang anda tuju. Anda bisa menanyakan kepada orang yang anda tuju.

Bitcoin adress mempunyai kode berjumlah 34 karakter dan angka yang diurutkan secara random, contohnya 8Ju8jdKl3jU4ilza77dvahQQbnEu83j3kT. Jadi anda harus mencatat atau perlu menghafalkan bitcoin adress anda, hal ini anda gunakan apabila ada orang yang menanyakan bitcoin adress anda untuk melakukan pengiriman bitcoin ke wallet anda.

Setiap orang dapat memiliki walet dengan jumlah banyak atau lebih dari satu, anda bisa membuatnya dengan mudah dan melalui website pelayanan membuat wallet bitcoin seperti instawallet dan lain lain. Namun yang harus anda perhatikan adalah disini anda bukan membuat bitcoin, tetapi disini anda membuat wallet yang digunakan untuk menyimpan bitcoin.

3. Cara Mendapatkan Bitcoin

Ada banyak cara untuk mendapatkan bitcoin dimulai dari yang mengeluarkan uang real hingga tidak. Dengan mengeluarkan uang real berarti kita membeli bitcoin pada perusahaan atau orang yang menjual bitcoin. Berikut beberapa cara untuk mendapatkan bitcoin.

1. Membeli Bitcoin

Cara ini adalah cara yang sangat mudah, kalian bisa membeli bitcoin kepada perusahaan atau orang yang menjual bitcoin anda. Anda diharuskan mengeluarkan uang asli untuk ditukarkan bitcoin. Ada beberapa aplikasi dan website yang bisa kalian gunakan seperti bitcoin.co.idcoinbase.comindacoin.com dll. Namun disini kami akan menjelaskan cara membeli bitcoin melalui bitcoin.co.id, dikarenakan pada website ini sudah mendukung pembayaran dengan menggunakan mata uang Rupiah.

1. Kunjungi website bitcoin.co.id, jika anda sudah melakukan verifikasi lompat ke nomor 13, jika belum ikuti langka demi langkah.

2. Klik tombol register

daftar bitcoin

3. Isi data yang valid, jika sudah klik lanjutkan

form input pendaftaran bitcoin.co.id

4. Cek email anda yang di kirim oleh bitcoin.co.id, klik link konfirmasi

5. Login dengan menggunakan akun yang anda daftarkan

6. Nomor telepon yang anda daftarkan haruslah aktif yang digunakan untuk verifikasi nomor telepon, jika nomor telepon anda salah atau tidak aktif harap ganti dengan klik tombol merah, apabila aktif atau benar klik tombol hijau.

verifikasi pendaftaran bitcoin.co.id
7. Cek sms masuk dari bitcoin pada handpone anda, masukan kode yang dikirim  oleh bitcoin, lali klik submit.

mengecek bitcoin

8. Lalu akan muncul popup dan klik close, anda akan diredirect ke halaman dashbord anda.

9. Lakukan verifikasi akun dengan mengklik menu verifikasi akun, isikan data data yang valid sesuai diri anda

dashbord bitcoin.co.id

10. Tahap ini adalah tahap yang ribet, anda diharuskan untuk memberikan beberapa berkas yang digunakan untuk verifikasi, diantaranya adalah :
  • Foto close up dengan memegang kertas bertulisan "Verifikasi beli bitcoin di Bitcoin.co.id" diikutin Nama lengkap anda dan tanda tangan.
  • Scan atau foto kartu identitas anda seperti KTP / Passport / SIM dll.
Jika kurang jelas anda bisa membacanya sendiri pada halaman tersebut.

11. Jika document sudah siap, scrol kebawah lalu cek kembali data anda jika sudah benar klik kirim data.

verifikasi akun bitcoin


12. Pada proses ini pihak bitcoin akan memverifikasi keaslian data anda dnegan manual. Jadi jika anda memasukan data yang valid anda akan diterima, namun jika terdapat kesalahan maka anda akan ditolak dan anda lakukan vervikasi ulang. Anda akan menerima email pemberitahuan diterima atau ditolak paling lama maximal 24 jam.

13. Jika anda sudah mempunyai saldo lompat ke nomor 18. Jika anda anda sudah menerima email verifikasi, silahkan login kembali menggunakan akun anda, lalu klik menu beli / jual bitcoin instan lalu klik untuk deposit rupiah.


14. Isi kan data lengkap jumlah deposit dan bank anda.

cara mendapatkan bitcoin dengan mudah

15. Pilih salah satu bank tujuan milik bitcoin.co.id.

cek bitcoin

16. Selanjutnya anda diberikan petunjuk pembayaran tagihan anda, silahkan ikuti instruksi yang diberika dan lakukan transfer ke bank yang anda pilih.

petujuk pembayaran bitcoin.co.id

17. Apabila anda sudah melakukan transfer silahkan tunggu beberapa saat, bitcoin akan verifikasi dan
mengupdate jumlah saldo anda secara otomatis.

cara mendapatkan bitcoin

18. Setelah melakukan isi salod anda bisa membeli bitcoin, klik menu Beli / Jual Bitcoin, masukan jumlah uang yang anda siapkan untuk membeli bitcoin.

sukses membeli bitcoin

19. Jika sudah silahkan tunggu sekitar 10 menit, bitcoin anda akan bertambah.

2. Menambang Bitcoin

Menambang bisa digunakan sebagai pilihan untuk mendapatkan bitcoin, dengan menambang bitcoin anda tidak perlu mengeluarkan uang untuk membelinya. Namun dengan menambang bitcoin kita diperlukan kerajinan untuk mendapatkan bitcoin. Selain itu menambang bitcoin diperlukan spesifikasi komputer yang tinggi, dikarenakan software untuk menambang bitcoin membutuhkan daya yang besar.

Menambang disini diartikan kita melakukan sesuatu hal untuk mendapatkan bitcoin, biasanya hal tersebut melakukan isi captcha, scrol scrol mouse dan mengklik klik sesuatu, bahkan ada beberpa kasus kita disuruh untuk menyelesaikan soal matematika yang sangat rumit.

Ada beberapa software, aplikasi atau website yang saat ini sudah banyak bertebaran, kalian bisa menggunakan sesuai seleran anda. Pada tutorial kali ini kami akan menggunakan software

3. Mengharapkan Donasi

Dengan cara ini anda juga tidak perlu mengeluarkan uang untuk mendapatkan bitcoin, anda hanya mengeshare bitcoin adress anda ke situs situs, seperti facebook, twitter, blog pribadi dll. Namun untuk mendapatkan donasi tidaklah mudah, anda harus mempunyai suatu hal yang anda berikan. Semisal anda memberikan tutorial dan anda mengharapkan donasi dari pembaca.

Jadi itu adalah beberapa penjelasan  bagaimana cara cara mendapatkan bitcoin, anda bisa menggunakan pilihan salah satu yang anda sukai. Jika anda ingin mendapatkan bitcoin dengan mengeluarkan uang asli anda bisa mendapatkan dengan menbelinya, namun jika tidak ingin mengeluarkan uang anda bisa mencoba yang lain.

Saat ini bitcoin di Indonesia masih belum familiar, namun tidak salah kita mengetahui dan juga memiliki jika perlu yang bisa kita gunakan sebagai asset berharga kita.


EmoticonEmoticon