Rabu, 21 Juni 2017

Cara Mudah Membuat Nickname Berwarna Mobile Legends

Membuat Nickname Berwarna Mobile Legends - Postingan kali ini admin buat untuk memenuhi request yang menanyakan bagaimana cara membuat nickname berwarna di mobile legends.

Saat ini pasti kalian sudah sering bertemu dengan player di match game yang nick-nya berwarna merah, biru, abu-abu, hijau, dan bahkan ada yang nicknamenya blank (tidak ada nick).

Baca juga : Surat Terbuka Untuk Player dari Team Mobile Legends Mengenai Issue LAG
Sebenarnya itu bukan karena dia ng-cheat, player tersebut hanya menambahkan code warna pada nickname-nya yang hasilnya dapat dilihat dari nicknamenya yang menjadi berwarna.

Oke, langsung saja tutorial cara membuat nama berwarna di game mobile legends bang bang.

Lima Langkah Mudah Membuat Nickname Berwarna Mobile Legends

Langkah pertama, tentukan dulu warna apa yang akan kalian pakai nanti, lalu cari code warnanya dengan cara: buka browser dan buka link INI.

Tap area warna yang hendak kalian pakai. Pada sisi kiri akan terlihat Hex Value dari warna yang dimaksud, contoh saya akan ambil warna biru langit ( kode hax value 3698f0) simpan kode warna tersebut untuk dipakai pada nik kalian nanti.

Setelah dapat warna yang diinginkan dan sudah menyimpan code warnanya, buka game mobile legends, dan di dalam game buka pengaturan yang ada pada ujung kiri atas.

Pada tap Basic Info, tap icon seperti pencil yang ada di dekat nickname kalian (lihat gambar)

Jika sudah, tulis nickname baru kalian yang cara penulisannya seperti ini [color in Hex]nicknamebarukalian. Untuk contohnya seperti ini [3698f0]SoftGuide. Lalu OK.

Jika kalian sudah mengikuti step cara mengganti nickname berwarna diatas dengan benar, maka kalian akan melihat nickname di dalam game yang berwarna sesuai dengan warna yang kalian inginkan.

Itulah cara mengganti nama berwarna di game mobile legends. Saya pikir tutor dengan gambar diatas dapat dimengerti dengan baik, jika ada pertanyaan silahkan berkomentar.

Penting : Bagi yang sudah pernah merubah namanya, tidak bisa lagi merubah lagi nickname, kecuali punya item perubah nama, bisa beli pakai diamonds.

Cara Membuat Nama Blank (tidak terlihat) Seperti Transparan.

Edit nama kalian lalu copy blank character ini � � (tanpa tanda petik) lalu pastekan itu 4 sampai 8 kali di tap edit name lalu OK.

Semoga postingan Cara Mudah Membuat Nickname Berwarna Mobile Legends dapat menjawab perntanyaan yang muncul di kepala kalian saat melihat player yang nick-nya berwana-warni.


EmoticonEmoticon